Pembuatan Pupuk Organik KWT Nusa Indah Bongsren
.jpeg)
Gilangharjo, Kamis 30 Mei 2024
KWT Nusa Indah Bongsren yang merupakan salah satu KWT yang aktif dalam berkegiatan di demplot yang berada di Bongsren RT 06.
KWT Nusa Indah kali ini berupaya membuat pupuk kandang secara mandiri dengan produksi yang lebih banyak dari bulan lalu.
Pupuk mandiri tersebut selain digunakan sendiri di demplot juga diperjual belikan untuk anggota yang mempunyai tanaman dirumah masing-masing. Pembuatan pupuk mengikuti saran dan pelatihan dari BPP Kapanewon Pandak dan diterapkan oleh anggota kelompok.
Wiwik selaku ketua menyampaikan, Demplot KWT Nusa Indah yang bersinergi dengan kelompok ikan ini juga menjadikan lokasi yang terintegrasi, selain membuat pupuk dan menyiram tanamanan, anggota juga sesekali memberi pakan ikan di kolam diarea tersebut.
.jpeg)
